Vaksin merupakan salah satu syarat agar kita bisa masuk Dufan. Minimal teman-teman online sudah vaksin 1 kali ya.
Yeah, akhirnya aplikasi Peduli Lindungi bisa di gunakan bagi yang sudah di vaksin.
kecerian tergambarkan ketika Mpo mengetahui bahwa Dufan buka pada tanggal 15 September 2021.
Tidak sabar nih menanti hari yang dinantikan apalagi Mpo dan Shanty berencana akan pergi ke Dufan pada tanggal 22 September 2021.
Bagaikan mau ketemu pacar maka persiapan Mpo sangat matang, pertama dengan mulai mendownload aplikasi peduli lindungi, membuat rencana masakan yang akan dibawa ke Dufan hingga persiapan fotografi seperti tongsis, baterai HP.
Kendaran umum, Busway menjadi pilihan Mpo untuk menuju Dufan. untungnya Mpo sudah punya aplikasi peduli lindungi sehingga tinggal tunjukin ke petugas saja dan tidak ada halangan menuju Dufan.
selain itu kita bisa mengunakan busway, akses CommuterLine bisa jadi pilihan.
bagi anak kereta dari bekasi bisa berhenti di stasiun kota lalu dilanjutkan naik mikrolet M15 menuju Dufan.
sedangkan anak kereta dari bogor ataupun serpong bisa berhenti di stasiun Kampung Bandan lalu melanjutkan perjalanannya dengan menaiki mikrolet M15 menuju Dufan.
oh ya bagi kamu yang khusus datang hari weekend (jumat-minggu) dengan memakai kendaraan roda 4 perhatikan nomor belakang plat nomor karena Dufan memberlakukan nomor ganjil dan genap.
sedangkan untuk jam kerja baik kendaraan bermotor dan mobil tidak ada pemberlakukan ganjil genap.
Hari H masuk Dufan, ini syaratnya
Tepat jam 10 pagi, jam buka Dufan. Mpo sampai di pintu gerbang kita tinggal cek in kedatangan dengan menggunakan aplikasi peduli lindungi. setelah itu baru deh scan barcode e-tiket ancol yang Mpo beli lewat website ancol.
Perluasan area Dufan membuat Mpo kelelahan saat berjalan menuju gerbang dunia kartun. biarpun jalan kaki agak jauh dari tempat turun bis wara-wiri biarpun begitu Mpo tetap excited mau main wahana.
kita juga harus mengantri dengan sabar dan perhatikan jaga jarak sebelum memasuki wahana.
Ada 18 wahana permainan yang bisa kita naiki.
Permainan pertama yang Mpo mainkan adalah bom bom car. sebelum masuk ke area wahana permainan, tangan kita disemprotkan hand sanitizer oleh petugas.
Seru banget main bom bom car, kita saling tabrak menabrak mobil. Apalagi ketika Mpo terjebak harus keluar dari dua himpitan mobil bom bom car yang tidak dipergunakan.
Bom bom car |
Rasanya kangen liburan terobati dan puas banget bisa bermain wahana permainan. apalagi selama tempat duduk wahana permainan juga memperhatikan untuk menjaga jarak.
Akhirnya jam makan siang tiba Karena masih PPKM jadi hanya bakso Ifung, stand hanamasa
dan hanamasa yang buka. jadi kalau ingin berhemat bisa membawa bekal dari rumah.
Wahana istana boneka juga jadi incaran Mpo sebelum datang ke Dufan.
hanya di istana boneka kita bisa melihat beraneka ragam budaya baik nasional hingga internasional, akan tetapi sangat di sayangkan adik-adik yang berusia 12 tahun ke bawah maka belum bisa masuk Dufan.
Petugas wahana Dufan sangat ramah, enak di ajak ngobrol dan becanda.
Wahana adrenalin patut di coba agar tidak penasaran .tanpa terasa sore hari tiba tepatnya jam 5 sore.
sebelum Dufan tutup, arena wahana bianglala menjadi arena terakhir yang Mpo naiki. ditengah hembusan angin dan melihat keindahan jakarta menjadikan momentum yang indah Mpo dan adik untuk saling bicara.
sebelum akhir tulisan ini Mpo mau berbalas pantun nih.
Ayo liburan hanya boleh masuk bagi yang sudah di vaksin.
Ayo ke Dufan untuk menantang adrenalin.